Mudah! Cara Mengolah Kayu Manis Untuk Diabetes Praktis Tanpa Efek Samping

Tahukah Anda kadar gula dalam darah pada penderita diabetes ternyata bisa turun berkat kayu manis. Kayu manis atau cinamon yang biasanya dijadikan bumbu tambahan dalam makanan atau minuman ini berdasarkan hasil penelitian ternyata bisa menurunkan kadar gula darah. Cara mengolah kayu manis untuk diabetes pun sangat mudah dan praktis karena tidak memerlukan teknik tertentu. Anda bisa mengkonsumsinya sebagai bahan tambahan dalam makanan atau minuman yang Anda konsumsi sehari-hari. 

cara menggunakan kayu manis untuk obat diabetes,cara mengolah kayu manis menjadi bubuk,cara mengolah kayu manis menjadi minuman,cara mengolah kayu manis untuk menurunkan berat badan,
Baca juga : Kembang Tahu

Khasiat kayu manis untuk diabetes memang sudah tidak diragukan. Kayu manis yang rasanya cenderung manis dan pedas ini memiliki sifat anti mikroba sehingga baik untuk mengatasi bakteri atau mikroba. Selain itu juga anti inflamasi sehingga baik untuk mengatasi peradangan dan anti infeksi sehingga bisa dijadikan penyembuh pada luka dan mempercepat penyembuhan luka. Rempah dapur yang satu ini juga kaya akan antioksidan, polifenol, kalsium, zat besi, asam lemak dan asam amino serta berbagai mineral penting lainnya. 

Maka tidak heran jika kayu manis menjadi salah satu rempah tertua yang telah digunakan sejak jaman Mesir kuno ribuan tahun yang lalu sebagai bahan herbal untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit. Lalu bagaimana cara mengolah kayu manis untuk diabetes? Caranya sama sekali tidak sulit. Anda dapat mengkonsumsi bubuk kayu manis 1,3 sampai 6 gram sehari dengan cara menambahkan pada minuman teh Anda. Atau memasukannya ke dalam sarapan sereal atau oatmeal Anda setiap pagi. Intinya apapun makanan Anda, jangan lupa tambahkan taburan kayu manis ke dalamnya. 

Cara mengolah kayu manis untuk obat tidak serepot saat kita mengolah jenis herbal lainnya. Bahkan jika Anda mengkonsumsi berapapun jumlahnya sama sekali tidak ada efek samping. Justru makanan atau minuman Anda akan bertambah kuat aroma dan kelezatannya. Untuk hasil terbaik, Anda bisa membuat bubuk kayu manis sendiri. Belilah batang kayu manis kering di toko-toko bahan makanan, bersihkan apabila terdapat kotoran dan keringkan lagi jika kurang kering. Kemudian potong-potong lalu masukan dalam blender kering hingga menjadi bubuk. 

Kayu manis bubuk sebaiknya simpan dalam toples yang higienis dan tertutup rapat. Simpan di tempat yang kering dan tidak lembab agar kayu manis tak cepat berjamur atau rusak. Anda bisa berimproviasi membuat berbagai minuman teh kayu manis, cokelat kayu manis, jahe kayu manis, bahkan menaburkan kayu manis ke dalam kue-kue bikinan Anda. Rasa dan aroma kayu manis akan menciptakan aroma dan rasa makanan yang lebih unik.

Bagaimana, mudah sekali cara mengolah kayu manis untuk diabetes bukan? Jadi tunggu apalagi, gunakan sekarang juga sebagai menu harian untuk menurunkan gula darah Anda. Namun untuk memaksimalkan manfaat kayu manis, Anda juga harus menjaga asupan Anda agar gula tak cepat naik. Hindari minuman bersoda, beralkohol, makan makanan dengan gizi seimbang dan cukup olahraga agar kualitas hidup Anda lebih terjaga dari bahaya diabetes.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel