Cara Mengolah Sampah Plastik Menjadi Minyak Dengan Teknologi Sederhana
Senin, 09 Januari 2017
Tahukah Anda jika sampah plastik seperti botol bekas, kantong plastik bekas dan lain sebagainya bisa didaur ulang menjadi minyak atau bahan bakar? Limbah plastik memang bisa didaur ulang untuk kembali menjadi bijih plastik lalu dibuat menjadi berbagai benda pakai dari plastik daur ulang. Namun limbah plastik juga bisa dikembalikan ke wujud semula plastik dibuat, yaitu minyak bumi. Cara mengolah sampah plastik menjadi minyak pun tidak sulit karena bisa dilakukan oleh skala rumah tangga atau kecil dengan teknologi sederhana.
Plastik berasal dari minyak bumi yang diolah menjadi bijih plastik. Bijih plastik ini kemudian diolah menjadi berbagai produk seperti kantong plastik, botol kemasan plastik, tali rafia, dan banyak lagi. Limbah plastik sangat merusak lingkungan karena tidak bisa diurai oleh bakteri. Karena itu, cara mengatasi limbah plastik adalah dengan mengolah kembali limbah plastik menjadi produk yang bermanfaat, salah satunya adalah menjadi minyak atau bahan bakar. Lalu, bagaimana cara mendaur ulang plastik menjadi minyak?
Cara mengolah sampah plastik menjadi minyak secara sederhana adalah dengan menyuling sampah plastik yang telah dibersihkan dan dikeringkan. Untuk mempraktekkan ini Anda membutuhkan beberapa alat dan bahan. Misalnya panci atau drum untuk memanaskan sampah plastik sehingga menghasilkan uap hasil pembakaran. Uap hasil pembakaran dialirkan melalui selang yang didinginkan dalam tabung kondensator agar uap bisa berubah menjadi cair. Nah, cairan inilah yang kemudian dialirkan ke botol menjadi minyak yang siap digunakan sebagai bahan bakar.
Alat untuk mengolah plastik menjadi minyak bisa dibuat dari alat-alat sederhana, selain panci atau drum, Anda membutuhkan gas LPG atau kayu bakar dan sekam kayu sebagai bahan bakar untuk memanaskan plastik. Sementara pipa penyuling bisa menggunakan pipa besi seperti pipa antena televisi. Terakhir alat kondensator bisa menggunakan bak atau galon yang diisi air untuk mendinginkan pipa sehingga uap mengalami apa yang disebut kondensasi.
Alat instalasi pengolah limbah plastik menjadi minyak atau BBM yang baik saat ini cukup mahal. Namun Anda bisa menggunakan cara sederhana diatas. Hanya saja, Anda harus hati-hati agar tak terjadi kebocoran. Selain itu gas yang dihasilkan berbahaya bila terhirup. Karena itu, pastikan Anda merangkai atau menyiapkan peralatan penyulingan plastik menjadi minyak dengan hati-hati. Bagaimanapun keamanan harus menjadi yang utama.
Cara mengolah sampah plastik menjadi minyak tidak sulit jika Anda sudah memahami prinsip penyulingan bahan padat menjadi bahan cair. Minyak atau BBM yang dihasilkan oleh penyulingan plastik tersebut bisa bermacam-macam kualitasnya, tergantung proses penyulingan yang Anda lakukan. Namun secara umum, nilai oktan minyak hasil limbah plastik bisa mendekati atau mencapai oktan pada bensin premium maupun solar.